delphi tfdquery command out of sync you can't run this command now

Selamat Sore teman-teman

Setelah sekian lama tidak posting blog lagi, akhirnya hari ini mulai menulis lagi. Bukan karena tidak ada kesibukan, tetapi karena project yang error dari delphi. hehehe

Awalnya project saya buat dengan delphi XE8, tetapi mulai ada keinginan untuk upgrade ke delphi RIO. Setelah sekian lama download delphi RIO, nyari plugin-plugin yang pernah dipakai di delphi XE8 yang support di delphi RIO dan setup semua. Akhirnya mulailah mencoba membuka project yang dibuat di delphi XE8 dan di running di delphi RIO. Dan ternyata setelah di running di delphi RIO, munculah pesan error "command out of sync you can't run this command now". Mulai berpikir keras kenapa muncul error tersebut. Sempat berpikir, mungkin saat copy projectnya bermasalah, tetapi setelah saya buka di delphi XE8, project tidak masalah.

Tampilan errornya seperti gambar dibawah ini :


Setelah seharian mencari penyebab error ini, akhirnya ketemu juga penyebabnya. Yaitu ganti settingan untuk component TFDConnection. 
- Klik Component TFDConnection.
- Cari FetchOptions.
- Cari Mode.
- ganti Mode menjadi fmAll.

Seperti gambar dibawah ini

dan program bisa dijalankan kembali tanpa error di delphi RIO


Comments

My Channel